2 Bahan Ini Ampuh Mengatasi Rambut Rontok
Tak ada orang yang suka dengan rambut rontok, meskipun rambut rontok itu alami. Bisa terjadi karena genetik, stres atau hal lainnya seperti sakit. Well, memang rambut manusia normalnya rontok 60-100 helai perharinya. Jadi jangan terlalu setres kalau rambut kamu setiap hari rontok. Tapi kalau rontoknya berlebihan, nah itu yang seringkali bikin kita stres kan. Lantai udah disapu, kemudian kita nyisir rambut, eh rambut beterbangan lagi di lantai. Lantai kotor lagi deh, sebel kan. Atau kadang jatuh-jatuh ke makanan saat kita masak, kan enggak banget tuh rambut ga sopan.
Tapi selalu ada solusi untuk setiap masalah. Alam menyediakan banyak persediaan untuk manusia. Tapi jangan rakus ya, kita membutuhkan alam, alam juga membutuhkan kita. Karena kita dan alam memiliki hubungan simbioses mutualisme loh sebenarnya.
Rahasia untuk mengatasi rambut rontok adalah bawang dan madu.
Bawang sangat bagus mengatasi ketombe atau infeksi kulit kepala, serta bisa mengatasi rambut beruban. Ada yang melakukan studi di Journal of Dermatologi yang menemukan partisipan yang bisa mengatasi alopecia dengan menggunakan jus bawang merah dua kali sehari selama dua bulan. Serta rambutnya cepat tumbuh kembali dan mengontrol saluran air.
Bahan-bahan:
- 2 siung bawang merah
- Madu
Cara menggunakan:
- Kelupas kulitnya, cincang dan remukan bawang merah. Saring bawang merah agar keluar airnya menggunakan saringan dan pijat dengan sendok hingga keluar airnya.
- Tambahkan 1-2 sendok teh madu pada air perasan bawang merah yang tadi. Dan jika dibutuhkan, tambahkan dua sendok minyak esensial.
- Pijatkan cairan tersebut pada bagian yang botak, atau bisa juga digunakan pada seluruh kepala. Tutup kepalamu dengan menggunakan showe cap dan biarkan selama semalaman atau setidaknya paling sebentar 45 menit sudah cukup. Bilas dengan air bersih rambutmu pada pagi hari.
Gunakan secara rutin cara ini untuk mengembalikan rambut yang rontoh. Agar teregenerasi kembali menjadi rambut baru dan rambut cepat tumbuh. Ingat, lakukan secara rutin dan telaten agar rambutmu kembali normal.
Jika rambutmu rontok, hindari penggunaan alat-alat yang panas, seperti blower, pengeriting rambut setelah keramas. Alat-alat panas tersebut sangat buruk untuk rambut yang sering rontok, karena membuat rambut semakin kering. Jadi sebisanya hindari penggunaan alat panas. Misalkan kamu buru-buru pergi ke kantor dan rambut masih basah, boleh lah gunakan blower, tapi ingat pertamanya kamu harus menggunakan heat protectant. Mencegah lebih baik daripada mengobati loh sista.
0 Response to "2 Bahan Ini Ampuh Mengatasi Rambut Rontok"
Post a Comment